March 29, 2012

Gunung Gede

http://faridwajdiarsya.wordpress.com
Gunung Gede (2.958 m.dpl) Pangrango (3.319 m.dpl) terletak di Jawa Barat, Puncak-puncaknya akan nampak terlihat dari Cibodas, Cianjur dan Sukabumi. Gunung Pangrango berbentuk segitiga runcing, sedangkan Gunung Gede berbentuk kubah. Gunung ini sangat populer bagi para pendaki di Jawa Barat, bahkan ketenarannya sampai keluar pulau Jawa. Letusan terakhir terjadi pada tahun 1957.

Gunung Gede berada dalam ruang lingkupTaman Nasional Gede – Pangrango, gunung Gede – Pangrango adalah salah satu tempat di pulau jawa yang terbanyak curah hujannya, rata-rata pertahun mencapai 3.000 hingga 4.200 mm, saat terbaik untuk mengunjungi taman maupun pendakian adalah diantara musim kemarau sekitar juni hingga september, dimana pada saat itu curah hujan turun dibawah 100 mm. Suhu rata-rata bervariasi dari 18ºC di Cibodas, hingga kurang dari 10ºC di puncak gunung gede dan pangrango.

Sumber


No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...